Friday, April 29, 2016

Mau Gaul di Hongdae Tapi yang Gratis? Ini Tempat yang Paling Pas untuk Kamu!

Halo~
안녕하세요~
Thank God it's Friday! Dan akhirnya besok adalah weekend lagi yeaaaay! Selalu excited ya kalo mendengar kata weekend, dan pasti langsung berpikir deh besok mau kemana yaa? Makan apa yaaa? :) Kita juga jadi nggak sabar untuk share tempat yang bisa teman-teman kunjungi saat ke Korea Selatan.



Thursday, April 28, 2016

Menelurusi Gedung K-POP Entertainment (Part I)

Halo semuanya~!
안녕하세요~!

Kalo ngomongin tentang Korea, pasti langsung teringat K-pop kan? Dan kalo teringat K-pop, pasti langsung teringat idol-idol Korea. K-pop sendiri sudah menjadi budaya di Korea, atau bahkan budaya di Asia. Seiring dengan bertumbuhnya idol k-pop, bertumbuh juga bisnis entertainment di Korea. Dan yang paling terkenal di antara mereka adalah SM - YG - JYP Entertainment yang disebut juga 3 'gidung' manajemen idol di Korea :)

Hari ini kita mau mengajak kalian jalan-jalan ke kantor/gedung label entertainment-entertainment tersebut. Namanya juga kantor, jadi selain untuk tempat latihan idol-idol kesukaan kita, tempat itu juga menjadi tempat kerja staff-staff dibalik layar. Kalo perusahaan gede, biasa isinya bisa termasuk ruang rekaman/ruang latihan koreografi/kantin dll :)

Kita mengunjungi 'K-Star Road' yang berada di Cheongdam-dong, Gangnam-gu, di pusat kota Seoul. Karena posisi label-label ini yang berdekatan, maka dari distrik Gangnam membuat lokasi ini menjadi tempat wisata bernama K-Star Road.  Begitu datang kita bisa melihat peta lokasi label-label tersebut.


Wednesday, April 27, 2016

Budaya Korea yang Selalu ada Untuk Kita, Kapanpun dan Dimanapun!

Helloooooo~~!
안녕하세요~~~!

Kabar kabarnya di Indonesia khususnya di Jakarta lagi musim hujan yaaa? Korea juga lagi pancaroba nihhh. Sebenarnya Spring tapi suhunya turun naik terus! Kemarin panaaaaaaaas banget, terus besoknya jadi dingin, berangin dan bahkan hujan:(
Kondisi cuaca yang ga jelas seperti ini bikin pengen seharian didalam selimut, malas keluar, malas masak, malas makan gak sih? Tapi oh no! perut harus diisi!!!
Terus gimana dong? Laper tapi mager.... Yak betul!!! jawabannya adalah: D E L I V E R Y!

Yah... apasiiiih gitu aja sih semua orang juga tau-,- Eits! jangan kecewa dulu! Karena budaya delivery Korea ini berbeda dari delivery-delivery biasa yang selama ini kita ketahui! Apa sih yang spesial dari delivery Korea? yuk kita bahas~~~!


Tuesday, April 26, 2016

Pet Cafe yang Anti Mainstream - Raccoon Cafe!

Halo! 안녕하세요~

     Kembali lagi #darikorea dengan review tempat-tempat seru yang lagi ngehits di Korea! Semua review adalah asli karena kita mengunjungi langsung semua tempat-tempat tersebut. Langsung #darikorea :))

Di Seoul itu memang banyak sekali kafe-kafe yang unik termasuk Pet Café atau kafe-kafe dimana kita bisa bertemu hewan-hewan lucu. Contohnya beberapa waktu lalu kita mereview Sheep Café di Hongdae, nah kali ini ada yang lebih unik daripada kafe domba. Apalagi kalau bukan Raccoon Café! Salah satu Racoon Café yang terkenal adalah Blind Alley yang berlokasi di daerah Sookmyung Women's University. Dijamin anti mainstream!



Monday, April 25, 2016

Yuk cari tahu tentang Summer Program di Seoul, Korea Selatan!

Halo~!
안녕하세요~!

Hari ini kita mau memberi informasi yang sangat menarik #darikorea tentang studi di Korea! Setelah melihat interest teman-teman tentang Korea, ternyata pendidikan juga salah satu topik yang paling terkenal di kalangan orang Indonesia. Maka dari itu setelah membahas ragam beasiswa di Korea dan tes bahasa Korea , hari ini kita akan membahas tentang Summer Program di Korea Selatan~!

Summer program di Korea adalah kesempatan besar buat teman-teman yang mau belajar bahasa dan budaya Korea sekalian jalan-jalan di negaranya! Ya sekali mendayung dua tiga pulau terlampaui gitu. Sambil belajar sambil liat oppa... #eh

Saturday, April 23, 2016

SMTOWN Coex Artium (SUM Celebrity Shop & LIVErary CAFE) - Tempat yang Wajib Dikunjungi oleh SMTOWN Lovers!

Halo~ 안녕하세요
Cepat banget yaa waktu berlalu, ngga terasa sudah weekend lagi.
Bagaimana nih weekendnya teman-teman semua? Semoga weekend kalian menyenangkan yaa! ^^ Seperti janji kita di postingan instagram dua hari lalu, #darikorea akan membahas dimana sih teman-teman bisa menemukan snack EXO, Super Junior, SNSD, TVXQ, SHINee, Red Velvet dan artis-artis SM Entertainment lainnya.

Bagi K-Popers terutama pecinta SM Entertainment, mungkin teman-teman pernah mendengar yang namanya SMTOWN Coex Artium. Tepat pada tanggal 14 Januari 2015 lalu, SM Entertainment membuka sebuah tempat yang menampung semua hall tentang SMTOWN. Tempat ini dinamakan dengan SMTOWN Coex Artium karena lokasinya yang bertepatan di dalam area Coex Mall. Yuk lihat floor direction nya dibawah ini!

Thursday, April 21, 2016

Serba-Serbi Tes Bahasa Korea, TOPIK!

Hallo~! 안녕하세요~!
Apakabar semuanya~!
Akhir akhir ini post kita kebanyakan mengenai Cafe Cafe, Oppa Oppa, terus Drama Drama nih, nah sekarang kita mau ngasitau info yang sedikit berbeda tapi berguna banget! Info yang gak kalah pentingnya buat kamu kamu yang tertarik banget sama Korea, terutama yang mau belajar di Korea nih. Karena kan kalo kita liat banyak nih yang tertarik sama info tentang belajar di Korea. Jadi langsung aja kita ke topik kita yaitu......... TOPIK!
iya TOPIK! Test Of Proficiency In Korean!
cr: Topik
Kalo di bahasa Inggris kita punya TOEFL, TOEIC, IELTS, nah di bahasa Korea kita punya TOPIK! Dimana kemampuan bahasa Korea kita di uji melalui tes tertulis (쓰기 sseugi), baca (읽기 ilgi), dan dengar (듣기 deudgi). Okeoke yuk langsung kita bahasa satu satu ya~!

1. Bagian dan level TOPIK
   Tes bahasa Korea TOPIK ini, terdiri dari 6 level dimana level 1 adalah level terendah dan level 6 adalah level tertinggi. Level 1 - 2 Beginner (초급 Cogeub), Level 3 - 4 Intermediate (중급 Junggeub), Level 5 - 6 Advance (고급, Gogeub) .
   TOPIK terbagi menjadi dua bagian:
TOPIK I yang terdiri dari level 1 dan level 2
TOPIK II yang terdiri dari level 3-4 dan 5-6
cr: TOPIK
    Kalau kita lihat gambar diatas TOPIK I ujiannya hanya satu kelas Listening 30 soal dalam 40 menit dan Reading 40 soal dalam 60 menit. Nah kalau TOPIK II terdiri dari  2 kelas. Kelas pertama listening 50 soal dalam 60 menit, writing 4 soal dalam 50 menit. Kelas kedua reading 50 soal dalam 70 menit.

2. Penilaian TOPIK

 
    Bisa kita lihat di gambar diatas, jadi total nilai ujian TOPIK itu 200 poin untuk TOPIK I dan 300 poin untuk TOPIK II. Kalo nilai ujian kita lebih dari 80 poin, maka kita lulus level 1. Dan sampai level tertingginya yaitu level 6, kita harus mendapat nilai diatas 230 poin. Nah, biasanya untuk bisa kuliah di Korea salah satu syaratnya adalah lulus level 4, tapi berbeda beda juga sesuai Universitas atau programnya:)

3. Cara mendaftar TOPIK
    TOPIK dilaksanakan di luar dan dalam Korea. TOPIK jenis A untuk Amerika, Eropa, Afrika, Oceania itu tesnya hari sabtu, dan untuk Asia jenis B, tesnya hari Minggu.
    Untuk teman teman yang di Korea, bisa langsung mendaftar lewat online di topik.go.kr. Caranya bikin akun dulu di websitenya, lalu cek jadwal yang tersedia di pengumuman website. Nah, kalau mau daftar jangan dekat dekat tanggal ujiannya karena biasanya pendaftaran ujian dibuka sebulan atau bahkan dua bulan sebelumnya~! Dan biayanya 40.000won.
    Untuk teman teman yang di Indonesia, bisa daftar melalui datang ke Jakarta International Korean School (JIKS) yang ada di Taman Mini:)
    Prosedur pendaftaran semuanya dijelaskan secara mantap di website:) Diujung kiri halaman juga ada pilihan untuk ganti bahasa, jadi bisa ganti ke English dan klik Go!
    Oiya untuk latihan sebelum ujian, bisa download contoh soal latihan di websitenya. Disana ada contoh soal yang tertulis dan juga listeningnya. Plus jangan lupa download jawaban kuncinya yaaaa supaya kita bisa tau berapa nilai kita.
*tips: latihan ujian nya pake waktu ya~~! usahakan se mirip mungkin dengan ujian yang sebenarnya ya:)

4. Sertifikat TOPIK~!!!
   Setelah melalui proses panjang dari pendaftaran, persiapan sampai ke ujian kita tinggal menunggu pengumuman nya nih. Pastikan kita lihat tanggal pengumumannya, lalu cek hasil ujian kita. Bisa di cek dengan log in atau masukkan nomor ujian kita.
    Hasil ujian ini bisa kita print langsung dari website, gratis untuk print pertama kali dan bayar untuk print print berikutnya. Sertifikat berlaku hanya 2 tahun! jadi sebelum expired kita harus tes lagi hihihihi.

Nah, itulah serba serbi mengenai TOPIK! untuk lebih lanjutnya, atau mau tanya tanya, atau mau bahas bahas atau minta tips tips, bisa comment, dm instagram, twitter untuk langsung hubungin kita:) karena kita sendiri sudah berpengalaman dengan tes ini hahahaha.

Okedeh, jangan lupa untuk stay tune dengan post-post kita ya:)
Untuk kamu,

#darikorea

Tuesday, April 19, 2016

Surga Mainan dan Kafe di Satu Tempat - Contoyner

Hai~ 안녕하세요~
#darikorea kembali lagi untuk memberikan informasi tentang new hot place alias tempat-tempat gaul baru di Korea! Kali ini pilihan kita tertuju pada kafe unik yang berlokasi di daerah Sangsu, hanya dua kilometer dari Hongdae area. Yuk kita lihat reviewnya!



Sunday, April 17, 2016

Nikmatnya 'Triplets Bagel' dari Acara 'Superman is Back'

Halo~!
안녕하세요~!

Hari ini kita #darikorea akan memperkenalkan salah satu kafe yang menarik di Korea! Tepatnya di Songdo, daerah Incheon, sekitar 1.5 jam dari Seoul. Tempatnya dekat dari 'Dalkomm Coffee' yang adalah tempat syuting DOTS atau Descendants of the Sun! Silahkan cek DISINI buat yang penasaran sama lokasi syuting yang kita maksud :)

Oke mari fokus ke topik awal. Kafe yang akan kita perkenalkan adalah 'N.Y. Bagel n' Cream Cheese'. Kenapa sih aku bilang kafe ini menarik? Selain bagelnya yang enak banget, tempat ini juga terkenal sebagai kafe langganannya Triplets atau Daehan, Minguk, dan Manse dari 'Superman is Back'!



Saturday, April 16, 2016

Mengunjungi Kafe Lokasi Syuting DOTS (Descendants of the Sun)

Halo~!
안녕하세요!

Hari ini kita mau mengajak teman-teman mengunjungi salah satu tempat syuting DOTS atau 'Descendants of the Sun' (태양의 후예). Semua K-drama lovers pasti tau dong tentang drama DOTS yang dibintangi oleh Song Joongki dan Song Hyegyo ini. Ini adalah drama yang lagi sangat terkenal di Korea dan juga di luar negeri :) Jangan lupa cek DISINI kalau mau tau fakta-fakta menarik tentang DOTS!




Dari banyak sekali lokasi-lokasi syuting DOTS, kita mengunjungi salah satunya yaitu kafe 'Dalkomm Coffee' di Songdo, Incheon. Foto di atas adalah salah satu adegan yang di shoot di kafe itu. Kota Songdo ini berada di Incheon, sekitar 1,5 jam dari kota Seoul. Ini adalah salah satu kota yang masih berkembang, makanya masih sepi jadi enak buat syuting :) Kalau untuk adegan-adegan lain, syutingnya di Dalkomm Coffee cabang lain, salah satunya di Seoul.



Dari pintu masuk kita bisa melihat poster DOTS dan tulisan bahwa tempat ini adalah lokasi syuting drama tersebut. Kita juga bisa langsung melihat 2 boneka lucu yang keluar di drama juga, yaitu si Serigala dan si Kelinci. Mereka duduk manis di tempat dimana Song-Song couple duduk juga.

source: website Dalkomm Coffee

Lalu apa sih yang spesial dari kafe ini? Kita disini bisa mencoba hot choco yang dinikmati oleh Song-Song Couple di DOTS Episode 16. Nama menunya adalah 'Song Song Choco' karena ini spesial untuk DOTS. Tapi coklat yang bentuk hati itu hanya spesial untuk di drama, kalo yang aslinya hanya coklat bentuk kotak. Sayang sekali yah :(


Oh iya, selain menikmati minuman dan makanan disini, kita juga bisa membeli boneka-boneka tersebut. Semuanya pasti juga naksir kan sama boneka-boneka yang lucu banget ini? Sayangnya harganya lebih mahal daripada boneka-boneka biasa :( Mungkin karena demam DOTS ini masih panas-panasnya, hehe. (Harga yang L: KRW 44.000, yang M: KRW 28.000)



Sekian post hari ini tentang salah satu lokasi syuting DOTS. Buat yang belum nonton, ayo nonton! Seru loh, jangan sampai ketinggalan :) Jangan lupa komen dibawah kalau ada pertanyaan atau ide tempat yang harus kita kunjungi selanjutnya. Terima kasih!

Untuk kamu,

#darikorea

Friday, April 15, 2016

Movie Premiere & Guest Visit, Kesempatan Bertemu Aktor Korea Favorit Kamu!

Hai~ 안녕하세요~
#darikorea kembali lagi untuk share pengalaman seru yang pastinya tidak boleh untuk dilewatkan!

     Banyak yang bertanya, "kalau tinggal di Korea, asik dong pasti sering ketemu artis ya?!". Jawabannya adalah tidak. Kalau bukan karena hokiiiiiiii banget, sebenarnya susah lho untuk ketemu artis. Jarang banget untuk bisa berpapasan dengan artis di jalan raya atau di tempat-tempat umum :(
Untuk itu kalau mau bertemu dengan mereka, kita harus berusaha datang ke tempat atau event yang dikunjungi para artis.

Seperti yang sudah kita post DISINI tentang tips-tips cara bertemu dengan Idol, kali ini #darikorea akan bahas salah satu cara bertemu dengan aktris/aktor (pemain film/drama).

Dududududu~ Apalagi kalau bukan mendatangi 시사회 (sisahwe) dan 무대인사 (mudaeinsa) dari film terbaru aktris/actor kesayangan kamu!

Counter tempat membeli tiket bioskop

Thursday, April 14, 2016

Facts yang Kamu Harus Tau Kalau Mengaku Fans 'Descendants of The Sun'!

Hai~ 안녕~
Kembali lagi bersama kita #darikorea! Baru saja selesai menonton drama yang lagi ngehits se hits hits nya di Korea nih. Yaituuuuuu: Descendants of the Sun (태양의 후예 Taeyangeui Huye)!!!

source: 태양의후예

Huhuhu jadi sedihㅠㅠ loh sedih kenapa? ga kok kita ga akan spoiler hehe
Sedih karena drama nya abisㅠㅠ
Teman-teman yang belum nonton buruan nonton episode terakhir nya ya~!

Nah, sekarang kita mau nge share beberapa facts tentang 태양의후예 atau yang biasa disebut 태후 (Tehu), yang kamu harus tau! Tentunya dari source-source terpercaya!

source: 태양의후예
#1: Yoo Shijin ternyata benar-benar terlukaaaaaa T.T
Kita memang sering melihat di drama, Yoo Shijin sang kapiten kita tercinta ini bernyawa 8 seperti kucing. Ditembak sini ditembak sana, ditusuk sini dan sana tetap hidup dan ganteng. Namun, apalah daya Song Joongki yang berperan sebagai Yoo Shijin disini tak lain tak bukan hanyalah seorang manusia, yang bisa terluka, bisa tersakiti. Dalam shooting ini juga Song Joongki terluka hingga tangannya di gips. Huhuhu.

source: insight
Dalam beberapa scene seperti pas di rumah sakit, tangan Song Joongki memang di gips ceritanya sakit. Namun di scene scene lain, kalau kita perhatikan benar benar, tangan Song Joongki benar benar di gips dengan warna kulit untuk menyamarkannya. 




Di beberapa scene juga sengaja di tutup tangan kanannya untuk menutupi gips nya... Inget ga scene makein kalung? Kalo nonton lagi, sepanjang scene itu tangan kanan Song Joongki tidak pernah di sorot kamera!

source: insight

 Namun dengan tangan terluka dan di gips pun, Song Joongki tetap berusaha tampil prima demi fans fans Tehu sekalian~ tepuk tangan~~~~

#2 Drama dengan rating suuuuper tinggi dan suuuuuper terkenal!
Drama Tehu atau DOTS ini dinikmati seluruh masyarakat Korea tua muda lelaki perempuan dimana pun berada. Karena topiknya yang mengangkat army, dokter juga membawa negara, drama ini menjadi bahasan hangat bagi siapapun. Ratingnya juga sangat tinggi melebihi drama-drama lain seperti 별에서 온 그대 (He who came from the star) yang sempat booming juga di Korea. Tehu mencapai rating tertinggi nomer satu se Korea 40.8% ketika Yoo Shijin memakai seragam hitam dan episode terakhir kemarin mencapai 34.8%!!! Tentunya ga cuman di Korea, di China juga drama ini sunggah sangat amat sangat terkenal!

Banyak yang mau di bahas kita langsung move on ke facts berikutnya ya hehe
#3 Segala macam yang di pakai Song HyeGyo di drama laris manis!
Banyak iklan yang mensponsori drama ini tentunya. Salah satunya make up ber merek L****** ada yang tau? Katanya lipstick yang dipakai Song HyeGyo di drama ini laris manis~!!!
source: bntnews
P.S: ayo yang mau cantik kaya Dokter Kang nitip sini beli lipsticknya~hihi

#4 Para pemeran drama benar benar shooting ke luar negri, namun sebenernya lebih banyak shooting di Korea nya. Yaitu daerah Taebaek. Sekarang juga ada tour khusus untuk para wisatawan yang mau melihat tempat shooting mereka di daerah Taebaek!

#5 Drama Tehu berbeda dengan beberapa drama pada umumnya yang menggunakan sistem kejar tayang (alias sambil shooting sambil di siarkan). Drama Tehu sudah menyelesaikan proses shootingnya dan kini tinggal menikmati hasilnya sambil leha leha di depan tv. Oleh karena itu, sudah banyak spoiler-spoiler dan alur cerita sudah tidak bisa di ganti lagi~ karena shootingnya sudah selesai^^

#6 Khusus untuk para fans-fans Tehu yang merasa kehilangan ketika drama ini selesaiㅠㅠㅠ pihak KBS sendiri akan menyiarkan Episode spesial!!! Yang akan disiarkan tanggal 20, 21, 22 April untuk menayangkan Epilogue drama, Highlight dan Making Film!!! Jadi jangan sampe kelewat yah!!!^^

source: starseoultv
Masih banyak sebenernya facts facts seru yang ingin dibahas, tapi nanti jadi spoiler hihi. Jadi silahkan di rampungin dulu drama nya, nanti kita buka lapak lagi buat nge gossip soal drama epic ini yah:) Comments are welcome banget pasti nya dan stay tune juga dengan post post kita:) Karena blog kita ga kalah spesialnya dengan drama Tehu dan pastinya selalu yang terhangat dan termantap,
Untuk kamu,

#darikorea

Wednesday, April 13, 2016

Mengenal Lebih Dalam Tentang Part Time Job di Korea

Halo~!
안녕하세요~!

Hari ini #darikorea akan membahas tentang 'part time job', atau lebih sering disebut 'alba (알바) atau arebaite (아르바이트)' di Korea. Kata itu sendiri diambil dari bahasa Jerman 'arbeit' yang artinya bekerja. Walaupun terdengar asing di telinga orang Indonesia, tapi kita yakin kalau teman-teman pasti pernah melihat beberapa jenis part time job melalui K-drama.



Tuesday, April 12, 2016

Ngopi Sambil Melihat Domba di Sheep Cafe, Seoul

Hai~ 안녕하세요~

Kembali lagi dengan postingan terbaru #darikorea. Teman-teman semua sudah baca kan postingan kemarin mengenai musim semi di Korea? Cuaca di Korea akhir-akhir ini sekitar 20 derajat celcius. Sejuk banget dan indahnya cherry blossom juga bikin kita kepingin jalan-jalan terus, hehe.

Oke, kali ini tim #darikorea akan membahas sebuah kafe unik di kawasan Hongdae, Seoul. Kafe ini cocok banget untuk teman-teman pecinta binatang! Kafe kucing? Ahh bukan. Kafe anjing? Ahh sudah basi. Kafe ini adalah kafe domba! Iya, domba yang temannya kambing itu, haha. Bagi teman-teman yang mungkin benci dengan bau kambing atau domba, jangan khawatir kafe ini nggak bau kok, selalu kebersihannya setiap hari. Jadi jangan ragu untuk datang kesini kalau teman-teman berkunjung ke Hongdae :)

Yuk kita cari tahu lebih lanjut tentang kafe unik ini!


Sunday, April 10, 2016

Ini dia Makanan Korea Untuk Para Pecinta Keju, Cheese Jjimdak!

Halo~ 안녕하세요~
Kami kembali lagi untuk share hal-hal seru pastinya langsung #darikorea :)
Gimana nih hari Minggu teman-teman? Tetap semangat dong yaaa meskipun besok harus kembali lagi ke rutinitas sehari-hari.

Untuk postingan foodie Sunday hari ini, kami akan mereview makanan bernama "Cheese Jjimdak". Pasti teman-teman yang suka banget keju langsung penasaran ya kayak gimana bentuk Cheese Jjimdak.

Terdapat banyak restoran yang menyajikan Cheese Jjimdak di Korea. Salah satunya restoran bernama Wicked Jjimdak (마녀찜닭) di kawasan Hongik University atau lebih sering disebut dengan kawasan Hongdae.

Tampak luar restoran

Friday, April 8, 2016

Indahnya Musim Semi di Seoul, Korea Selatan

Halo semuanya! 안녕하세요! :)
Hari ini kita #darikorea mau mengajak kalian menikmati musim Semi di Seoul melalui post ini.

Mungkin udah pada tau kalau musim dingin di Korea sudah berakhir, dan sekarang mulai masuk ke musim semi. Apa sih musim semi itu? Musim semi itu adalah sebuah musim setelah musim dingin, dimana tumbuhan-tumbuhan yang 'tidur' di musim dingin mekar kembali. Makanya banyak juga disebut 'musim bunga'!

Untuk menyambut musim semi tahun ini (yang adalah musim semi ke-5 kita di Korea), kita mengunjungi 'Seokchon Lake Cherry Blossom Festival' di Jamsil, Seoul. Di festival yang diadakan sekitar mid-April ini, kita bisa mengelilingi sungai yang penuh dengan pohon yang sudah mekar bunganya :)


Thursday, April 7, 2016

Ini Dia Nih Siaran TV yang Menjadi Hot Topic se-Korea!

Hai! 안녕?
Temen-temen pernah kepo ga sih siaran tv Korea itu sebenernya kaya apa sih? Atau apa siaran tv yang lagi ngetrend dan jadi hot topic di Korea akhir akhir ini? dan lainnya dan sebagainya?

Dengan adanya globalisasi, tentunya sekarang kita bisa selalu update siaran tv di belahan dunia manapun termasuk di Korea. Tapi untuk lebih jelas dan lebih real nya nih, kita akan ulas sedikit hot topic dan siaran yang sedang dibahas hal layak ramai di Korea saat ini!

Kalo bilang siaran tv Korea, pasti banyak yang bakal sebut Drama, Running Man atau acara acara variety shows lainnya. Tapi di Korea sendiri, stasiun stasiun tv sedang fokus ke tiga hal yang sedang menjual banget dan digeluti masyarakat Korea pada umumnya. Yaitu siaran tentang: #1 Makanan dan masak memasak, #2 Anak kecil dan kehidupan live keluarga, #3 Survival Program alias acara yang mainan eliminasi eliminasian (kaya dulu kalo temen temen nonton AFI tuh, nah macam itu!).

Wednesday, April 6, 2016

Mau Kuliah di Korea? Cari Tahu Dulu Ragam Beasiswanya!

Halo~! 안녕하세요~!
Untuk teman-teman kelas 12 SMA, bagaimana nih UN nya? Lancar nggak? Kita doakan semoga teman-teman yang menjalankan UN bisa mengerjakan soal-soalnya dengan baik, dan hasilnya juga memuaskan yaa! :)

Setelah UN pasti teman-teman bakal sibuk dengan persiapan ujian masuk universitas. Sudah punya target ingin masuk universitas mana beluuuum? Kira-kira ada nggak yang berminat untuk melanjutkan studi ke Korea? Atau mungkin berminat untuk mengambil S2/S3 di negeri ginseng? Pada postingan kali ini tim #darikorea mengajak teman-teman untuk mengenal lebih lanjut peluang-peluang beasiswa belajar di Korea. Check this out!


Tuesday, April 5, 2016

Jalan-jalan ke Line Friends Flagship Store di Itaewon, Korea Selatan

Halo~! 안녕하세요~!
Post #darikorea hari ini adalah tentang 'Line Friends Flagship Store' terbesar di Korea Selatan, yang terletak di Itaewon. Teman-teman semua pasti tahu dong apa itu Line? Line adalah sebuah aplikasi komunikasi yang berpusat di Jepang. Jadi Line itu semacam Whatsapp, atau kalau di Korea sendiri semacam Kakao Talk gitu. Maskot-maskot dari Line semacam Brown, Sally, Cony James, dan kawan-kawan juga ga kalah terkenal. Maka dari itu mereka membuka 'Line Friends Store' dimana kita bisa membeli barang-barang maskot imut ini.

Memang sih pusatnya di Jepang, tapi toko mereka paling banyak di Korea. Dan kali ini kita megunjungi Line Store di Itaewon, Yongsan-gu, yang terbesar di Korea! Gedungnya terdiri dari 3 lantai: lantai 1 untuk toy & stationery, lantai 2 untuk fashion & lifestyle, dan lantai 3 ada restoran/cafe & photo zone.


view toko-nya dari luar 

Monday, April 4, 2016

Rasanya melihat Oppa dari dekat dan Tips ketemu Oppa☺

[FANACCOUNT 160403 Day6 Live Busking]

Hallo~! 안녕하세요~!

Post #darikorea kali ini Hallyu yang sedang hangat-hangatnya alias fresh from the oven!
Bukan bukan... kita bukan mau ngebahas Kai dan Krystal hahaha. Post ini kali adalah tentang report langsung alias fanaccount dari live busking DAY6!

Sunday, April 3, 2016

Yuk Cari Tahu 10 Jajanan Khas Korea!

Halo~ 안녕하세요
It's Foodie Sunday! :D
Siapa yang suka banget makanan Korea? Kalau teman-teman suka makanan Korea, wajib banget nih untuk baca post kita kali ini!

Karena kali ini #darikorea akan membahas lebih dalam tentang jajanan khas Korea atau Korean street food! Pasti sudah penasaran kan? Oke langsung aja ya, jajanan apa sih yang teman-teman bisa cicipi saat travelling ke Korea? Yuk lihat list dibawah ini :)

1. Tteokpokki (떡볶이) & Omuk (어묵)


     Pasti teman-teman sudah tidak asing dengan yang satu ini. Tteokpokki memang jajanan terfavorit di Korea, kita bisa lihat penjual Tteokpokki hampir dimana-mana di Korea. Tteokpokki terbuat dari Tteok (떡) atau kue beras yang direbus terlebih dahulu sebelum ditumis dengan saus pedas khas Korea. Jangan lupa untuk cicipi Omuk yaitu fish cake atau otak-otak ala Korea! Yumm! Harga Tteokpokki seporsi sekitar 2.500 ~ 3.500Won dan Omuk 500 ~ 1.000Won per buah.

Friday, April 1, 2016

New 'hot place' in Seoul: Common Ground


     Halo~! 안녕하세요~!
     Di post hari ini kita akan memperkenalkan salah satu ‘hot place’ baru di Seoul, Korea Selatan. Tempat ini sudah banyak dikenal di antara orang-orang Korea, tapi masih asing di telinga para turis. Mungkin juga udah ada yang pernah lihat di Instagram orang-orang foto #ootd disini.


     Ya, benar sekali, tempat ini adalah Common Ground! Common Ground adalah pop-up container shopping mall pertama dan terbesar di Korea Selatan yang terdiri dari 2 bangunan yaitu "Street Market" dan "Market Hall" dan 3 lantai di setiap bangunannya. 




     Tempat ini adalah hot place untuk anak-anak muda di Korea untuk melihat pameran, shopping, makan, atau sekedar foto-foto di luar. Tentu saja salah satu alasannya adalah lokasinya yang mudah dijangkau dari universitas Konkuk. Lantai 1 dan 2 terdiri dari toko-toko baju dan aksesoris yang kebanyakan adalah toko pribadi dari desainer-desainer lokal. Ada juga loh toko-toko dari merek terkenal seperti "Vans", "Dr. Martens", "Parental Advisory", dan masih banyak lagi!




     Lantai 3 berisi restoran-restoran mulai dari makanan Korea, sampai makanan Asia lainnya seperti makanan Jepang, Thailand, Cina, dan lain-lain. Perlu dicatat bahwa harga makanan disini lebih mahal daripada di luar, mungkin karena tempatnya memang lagi hot :D


 pemandangan dari lt. 3

     Di antara kedua bangunan juga ada "Food Truck Market" yang menjual makanan-makanan seperti burger, taco, hot dog, dan lain-lain. Cocok untuk anak-anak muda yang mau makan, bergaul sambil menikmati angin malam.




plat nomor mobil Indonesia jadi hiasan

Sekian post #darikorea untuk hari ini. Untuk teman-teman yang pengen liburan ke Seoul, tapi pengen mengunjungi tempat baru yang unik, Common Ground adalah tempat yang pas! Naik subway Line 2 atau Line 7 dan turun di Konkuk University Station. Setelah keluar dari exit 6, jalan lurus sekitar 200 meter dan teman-teman akan sampai di Common Ground :)

Kalau teman-teman punya ide/tempat yang ingin kita bahas di post selanjutnya, jangan lupa ya untuk comment dibawah ini. Terima kasih!

Annyeong~!

Untuk kamu,

#darikorea