Wednesday, June 29, 2016

Toko Ajaib yang Serba Ada - DAISO

Halo semuanya~
안녕하세요~

Pada post kali ini akan beda dari yang lain nih, hehe. Admin mau share tentang toko favorit admin yaitu DAISO (다이소)! Toko apaan sih kok sampai penting banget untuk di post? Waaah… toko yang satu ini bisa dibilang sebagai toko penyelamat, karena memang menjual bermacam-macam barang! Jadinya mau beli apapun perginya ke DAISO, pokoknya cinta banget deh sama DAISO, hihi J

Yuk cari tahu apa saja yang tersedia di DAISO!

Thursday, June 23, 2016

Siaran Radio Korea Bisa Ditonton Live loh!

Halo~ 안녕하세요~

Apakah teman teman pernah atau suka dengar Radio Korea?
Atau untuk teman teman yang suka k-pop, pernah dengerin atau streaming idol on air di radio?
Salah satu tips memperlancar bahasa Korea bisa dengan dengerin siaran siaran radio Korea loh!
Nah kali ini #darikorea mau sharing pengalaman dan cara nonton siaran radio Korea live dari studionya! Jadi gak cuman dengerin, tapi juga mengunjungi studionya plus ketemu sama artis yang mengisi siaran radionya!

Yuk langsung disimak~!

Tuesday, June 21, 2016

Percakapan Bahasa Korea Bagi Traveller!

Halo semuanya!
안녕하세요~

Siapa sih yang ngga suka berwisata? Teman-teman tahu nggak, konon berwisata di negeri orang akan lebih menyenangkan jika kita mengetahui sedikit bahasa negara tersebut. Apalagi jika Negara tersebut tidak banyak menggunakan bahasa Inggris, salah satunya Negara Korea Selatan. Nah, makanya #darikorea mau share tentang bahasa Korea untuk traveller! Selain mempermudah komunikasi saat traveling, percakapan-percakapan dibawah ini akan membuat perjalanan teman-teman ke Korea lebih seru dan efektif! Yuk baca lebih lengkapnya!

Sunday, June 19, 2016

Melawan Panas dengan Es Serut ala Korea: Bingsu!

Halo teman-teman!
안녕하세요 친구들 :)

Di post hari ini kita akan membahas tentang 빙수 atau bingsu/bingsoo. Pasti banyak yang sudah tahu karena es serut ala Korea ini sekarang bisa dinikmati juga di Indonesia. Bingsu adalah es serut yang biasa di sajikan waktu musim panas, dan mudah di temukan di restoran/kafe-kafe di Korea. 

Kata Bingsu (빙수) sendiri di ambil dari karakter Cina 氷水 yang artinya adalah Es dan Air. Tapi lebih dari sekedar es yang di serut, jaman sekarang lebih banyak yang menggunakan susu beku di serut - supaya rasanya jadi lebih enak dan tidak biasa. Yuk kita bahas lebih lanjut tentang bingsu!


cr; BNT News, Iklan Hollys Coffee dengan B1A4

Wednesday, June 15, 2016

Rasanya Menyambut Bulan Puasa Ramadhan di Negeri Oppa

Hallooo 안녕하세요~
Apakabar teman-teman semua~ semoga sehat-sehat selalu menjalani hidup yang penuh likaliku ini. Untuk teman-teman yang beragama islam, bagaimana puasa nya? Semoga tetap semangat anti lemas!!!
Nah sesuai dengan judul diatas, kali ini #darikorea ingin men share share sedikit tentang pengalaman berpuasa di negeri ginseng, di negeri oppa, di tempat yang jauh dari rumah dan jauh dari masakan mamah. hiksㅠ eits, tapi ga kalah seru dan khidmat kok sama di Indonesia hihi.
Yuk langsung di santap~!

cr: Salam Nuri 쌀람누리 (Itaewon Mosque)

Tuesday, June 14, 2016

Kafe Unik Terbaru di Korea - Moomin Cafe

Halo teman-teman~
안녕하세요~

Di Korea memang banyak sekali kafe bertema unik dan seru. Nah pada postingan kali ini kembali lagi kita untuk mereview kafe terbaru yang lagi ngehits banget di Korea! Yaitu kafe bertemakan Moomin. Hayooo siapa yang ngaku pecinta karakter-karakter di kartun Moomin? Wajib baca dong postingan kali ini :)

Monday, June 13, 2016

Tren Mukbang atau Siaran Makan di Korea Selatan!

Halo teman-teman!
안녕하세요 친구들~^^

Hari ini kita akan membahas program-program makan di TV Korea atau disebut juga Mukbang (먹방: 먹/muk dari 먹다/mukda yang artinya makan & 방/bang dari kata 방송/bangsong yang artinya siaran = siaran makan) - salah satu jenis program TV yang lagi terkenal di Korea. Di acara ini para MC memperkenalkan restoran/makanan yang terkenal enaknya, sambil berbicang-bincang seperti talk show biasa.

Kenapa sih Mukbang ini bisa terkenal di Korea? Katanya sih karena banyak orang stress dan kesepian di dalam kesibukan, jadi mereka melepas stress mereka dengan makan. Ada juga yang bilang bahwa tren Mukbang ini ada hubungannya dengan semakin meningkatnya jumlah orang yang tinggal sendirian di Korea. Jadi mereka butuh hiburan di saat sedang makan sendirian.

Jadi Mukbang apa aja sih yang bisa kita tonton di siaran Korea? Yuk kita lihat sama-sama~!



Friday, June 10, 2016

Indahnya Air Mancur Pelangi di Banpo Bridge, Han River

Halo semua~
안녕하세요~

   Sungai Han atau Han River adalah sungai yang terletak di jantung kota Seoul. Terdapat 31 jembatan yang melintasi Han River yang menghubungkan daerah-daerah di Seoul dan perbatasan dengan kota lain disekitarnya. Nah, salah satu jembatan yang melintasi Han River adalah jembatan Banpo atau Banpo Bridge. Banpo Bridge mempunyai perbedaan menarik dari jembatan-jembatan yang lain yaitu adanya air mancur pelangi (반표대교 무지개 분수).

Wahh seperti apa sih indahnya air mancur pelangi itu, saksikan yuk di postingan kali ini!

cr: visitkorea.com

Tuesday, June 7, 2016

Bergila-gilaan di 'Noraebang'! - Karaoke di Korea

Halo~
안녕하세요~!

Apa kabar nih semuanya? Masih kuat kaaan puasanya? Harus semangat terus yaa!
#darikorea kembali lagi untuk share pengalaman-pengalaman seru tentunya hanya untuk teman-teman semua.

Pada kali ini topik kita adalah 'noraebang' (노래방) atau karaoke. Pasti sering kan melihat adegan 'noraebang' di drama-drama atau acara tv Korea? Kayak gimana sih keseruan 'noraebang' yang sebenarnya? Yuk cari tahu lengkapnya!

BTS V & Jungkook / cr: google

Pengumuman Pemenang #GiveawayDariKorea edisi Seventeen!

Halo teman-teman!
안녕하세요 친구들!

Ini dia post yang ditunggu-tunggu oleh para Kpopers dan Carat yang mengikuti #GiveawayDariKorea kali ini. Pertama kita mau mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada teman-teman yang sudah mengikuti giveaway kali ini. Kita sangat terharu membaca caption-caption kalian di Instagram, melihat dukungan kalian untuk @dari.korea membuat para admin makin bersemangat membagi informasi tentang Korea. ^^

Penasaran kan siapa pembaca kita yang beruntung kali ini?


Monday, June 6, 2016

Jadi Penonton Langsung Program TV Arirang!

Halo Halo Hai Hai~!
안녕하세요요요~!

Memasuki minggu kedua bulan Juni dengan cuaca yang mulai menyengat dan mengeluarkan keringat! Weekend kemarin, kami mendapat undangan(?) hmm lebih tepatnya ajakan menonton sebuah program acara Korea di stasiun tv Arirang:) Oleh karena itu, di post kali ini kita akan berbagi pengalaman kita menjadi penonton program acara Korea nih! yuk disimak!


Tips Makan All You Can Eat di Korea Selatan!

Halo teman-teman!
안녕하세요 친구들!

Hari ini kami akan membahas restoran all you can eat di Korea Selatan. Restoran all you can eat di Korea di sebut sebagai restoran 무한 리필 (muhan ripil) yang artinya 'refill sepuasnya'. Mulai dari buffet K-BBQ yang sudah biasa - sampai buffet ramyeon, buah, dessert, dll. Hari ini secara khusus kami akan membahas restoran Dakgalbi (닭갈비) atau ayam bakar pedas ala Korea. Yuk cari tahu lebih lanjut! :D


Saturday, June 4, 2016

5 Hal yang WAJIB kalian lakukan di Myeongdong, Seoul!

Halo teman-teman!
안녕하세요 친구들!

Masih ingat gak post kita tentang 5 hal yang harus kalian ingat kalau lagi jalan-jalan ke Insadong? Klik DISINI buat yang mau baca lagi, ya. Di post kali ini aku akan membahas 5 hal yang kalian wajib lakukan kalau lagi di area Myeongdong, Seoul. Siapa sih yang gatau Myeongdong? Area ini adalah tujuan turis yang paling terkenal kalau sedang mengunjungi Seoul, Korea Selatan. Ada apa aja sih yang bisa kita lakukan disana? Baca terus ya kalau penasaran!


Thursday, June 2, 2016

Fenomena Dibentuknya K-Pop Idol Group - Survival Show

Halo semuanya~
안녕하세요~

Ngobrol-ngobrol tentang K-Pop, yuk! Siapa sih yang nggak kenal sama BIGBANG. Boy band utama dari YG Entertainment ini bisa disebut sebagai salah satu icon nya K-Pop. Sejak debut dari tahun 2006, selama 10 tahun mereka telah meraih banyak popularitas baik di Korea maupun internasional. Karena itu juga mereka sangat berpengaruh dalam ke-eksisan K-pop hari ini. Setuju nggak? :)

Setelah waktu trainee yang sangat panjang, G-Dragon, Taeyang, TOP, Daesung dan Seungri berhasil debut sebagai BIGBANG. Tapi tahu nggak sih teman-teman kalau mereka juga 'hampir' tidak terpilih menjadi member BIGBANG? Mereka juga melewati survival show, lho!

Apa sih yang disebut dengan survival show? Mari bahas lebih dalam mengenai fenomena ini!


Wednesday, June 1, 2016

Cara Gampang Lancar Bahasa Korea, Kenapa Engga?

Heihoo! 안녕하세요요요!

Summer sudah di depan mata nihhhh hari semakin panasssss. Gimana dengan teman-teman semua? Semoga tambah panas juga ya! Panas apanya??? Panas semangatnya untuk mencari tahu tentang Korea dan belajar bahasa Korea dong pastinya! Sehubungan dengan belajar bahasa Korea, (sebagai sesama yang masih belajar juga nih) #darikorea mau berbagi tips-tips! Gimana supaya bahasa Korea kita semua bisa lebih lancar, lebih mantap dan pastinya lebih seru!!! Yuk langsung dibaca~~~

KBS2